10 Jam Menatap Laptop

“Mata adalah sang jendela dunia, seberat apa pun  pekerjaanmu, setidaknya perangkat mampu melindunginya…”

Pandemi menghadirkan banyak rasa bagi seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) dengan segudang aktivitas. Semenjak Indonesia dinyatakan darurat covid 19, IRT ini merasa pasrah dan gelisah karena sudah pasti akan terkungkung di rumah saja dalam waktu yang lama.

Benar saja, pandemi membatasi ruang gerak untuk bisa berkarya dan berkreasi dari balik jendela alias outdoor. Apalagi pekerjaan saat ini sebagai content creator dan pedagang yang membutuhkan banyak interaksi dengan orang luar. Namun, pandemi memaksa saya untuk berkarya dari rumah saja.

Naluri seorang ibu membawa pikiran untuk berkreasi dari rumah demi menambah pundi-pundi serta mempertahankan perekonomian keluarga. Apalagi IRT ini tak lagi menjadi pegawai kantoran yang siap menerima gaji bulanan dengan tenang.

Selama masa pandemi yaitu sekitar 1 tahun lebih, berbagai pekerjaan indoor dilakukan. Mulai dari membiasakan diri untuk menulis di dalam ruangan, bekerja menjadi konsultan perpajakan dari rumah hingga jualan offline beralih ke online.

Lama-kelamaan kebiasaan baru sudah mengubah gaya hidup yang semula serba offline menjadi online. Kegiatan berlangsung di rumah saja, duduk di meja kerja dan menatap layar laptop. Walau pun kadang mengalami cabin fever, bosan dan suntuk maka biasanya hal yang dilakukan menonton drakor dari monitor.

Jika dihitung secara kasar, penggunaan laptop setiap hari hampir 10 jam. Terhitung mulai jam 12 siang hingga sore hari kemudian berlanjut dari jam 8 malam hingga larut. Tak hanya sebagai content creator yang membutuhkan waktu banyak untuk berkarya dari laptop, ternyata jualan online pun sama padatnya.

Alhasil, salah satu alat yang sangat penting dalam mendukung berbagai pekerjaan dari rumah adalah laptop yang mumpuni. Kebayang jika laptop dengan spesifikasi biasa maka tidak akan mampu menampung penggunaan 10 jam/hari. Berikut 6 (enam) kegiatan yang dilakukan dengan laptop selama pandemi:

1. Content Creator

Content Creator

Pekerjaan sebagai content creator sudah dijalani selama 6 (enam) tahun. Mulai dari menulis di blog, membuat video, foto dan sebagainya. Bersyukur melalui pekerjaan ini, penghasilan setiap bulan bertambah dan juga kadang mendapat bonus dari hasil lomba blog.

Pekerjaan ini secara langsung pasti berhubungan dengan penggunaan laptop. Jika terdapat campaign atau proyek maka mau tidak mau harus dikerjakan secepat mungkin dan memiliki hasil yang bagus.

Tentunya dukungan sebuah laptop menjadi salah satu faktor keberhasilan seorang content creator. Spesifikasi mumpuni akan membuat pekerjaan semakin mudah apalagi memiliki layar dengan tingkat reproduksi warna yang tinggi dan akurat.

2. Komponis

Youtuber

Menciptakan sebuah lagu merupakan pekerjaan yang dilakukan semenjak duduk di bangku kuliah. Awalnya, hanya untuk kalangan sendiri namun karena beberapa teman serta organisasi membutuhkan beberapa lagu maka mulai menekuni dunia ini.

Sampai sekarang kegiatan ini masih dilakukan untuk pelayanan di gereja, menciptakan lagu, musik dan menyanyikannya. Kegiatan ini, sudah pasti membutuhkan laptop yang handal. Laptop yang tangguh dapat membantu komponis dalam memproduksi lagu serta saat rekaman.

3. Konsultan Pajak Online

Konsultan Pajak

Sebagai sarjana perpajakan, salah satu pekerjaan selalu ada setiap tahunnya dilakukan adalah sebagai konsultan pajak. Jika sebelum pandemi masih sempat bertemu dengan klien baik perusahaan mau pun orang pribadi, maka saat ini semua dilakukan secara online.

Karena pekerjaan begitu padat, maka pekerjaan ini hanya diterima di waktu-waktu tertentu. Seperti setiap akhir bulan lapor dan setor pajak, atau di akhir tahun saat penyusunan laporan keuangan dan laporan pajak.

Pekerjaan sebagai konsultan pajak online juga membutuhkan laptop dengan kapasitas yang besar dan cepat. Apalagi saat menggunakan beberapa software baik dari akuntansi maupun pelaporan pajak. 

Tak jarang, laptop eror di tengah jalan saat menjalankan software, sehingga harus menunggu lama untuk bisa kembali mengerjakan laporan menjelang deadline. Untuk beberapa laptop, menjalankan software yang berat akan memicu suhu yang tinggi sehingga laptop mudah panas dan tidak nyaman digunakan.

4. Jualan Online

Bisnis Online

Pekerjaan sebagai pedagang online dilakukan semenjak hadirnya pandemi. Semula jualan masih bersifat musiman dan secara offline, semenjak di rumah saja jualan beralih menjadi online.

Bersyukur, sudah jalan 2 tahun usaha online dilakukan mulai dari berjualan pakaian, daster, sendal hingga tas wanita. Omset terus naik dan juga sudah memiliki beberapa pelanggan.

Kehadiran laptop dalam usaha online sangat membantu apalagi saat stock dan cash opname. Karena di malam hari, kegiatan yang dilakukan adalah input data penjualan dan pembelian di supplier.

Tak hanya itu, kegiatan mendata pelanggan hingga menjawab semua pertanyaan/permintaan customer dilakukan dengan chat langsung via laptop. Dibutuhkan laptop dengan layar yang nyaman untuk mata agar tidak salah dalam memasukkan data terkhusus yang berkaitan dengan angka.

5. Pembelajaran Jarak Jauh Anak

Selama pandemi, sebuah kegiatan yang tidak dapat dihindari untuk anak-anak yang sedang sekolah adalah PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh). Walau pun saat ini kegiatan PJJ hanya berlangsung selama 4 hari, namun dibutuhkan laptop sebagai sarana belajar.

Hal ini tentunya sangat berpengaruh terhadap mata anak. Kegiatan menatap layar dapat dilakukan hingga 5 jam/hari. Kebayang, jika layar laptop yang tidak nyaman akan membuat mata anak mudah lelah. Kondisi seperti ini, dapat menurunkan konsentrasi anak dalam menerima pelajaran dari guru.

6. Hiburan

Pakai IndiHome

Setelah melakukan berbagai pekerjaan yang kadang melelahkan, monoton dan membosankan maka kehadiran laptop menjadi saat bermanfaat. Terlebih saat menonton drama korea otomatis menjadi sebuah hiburan yang menyenangkan.

Di samping itu, menonton series Layangan Putus juga menjadi sebuah hiburan yang saat ini diikuti. Apalagi melihat Lidya sebagai ‘pelakor’ yang diperankan oleh Anya Geraldine.

Sosok yang negatif di dunia sinetron akan tetapi di kehidupan nyata Anya Geraldine juga memiliki prestasi seperti di dunia modelling, bisnis, selebgram dan film. Tak jarang IRT yang memiliki aktivitas padat merayap ini mengikuti sosial media dari sosok tersebut.

Berawal dari kepoin instagram, beberapa waktu lalu ternyata Anya Geraldine posting tentang laptop ASUS OLED dengan varian prosesor AMD yang dikenal dengan ASUS VivoBook Ultra 15. Alhasil, langsung kepo dengan laptop tersebut dan mulai berselancar untuk mencari ketangguhan yang dimiliki ASUS OLED tersebut.

Berawal dari anya geraldine

“Kalian bisa nikmatin konten hiburan dengan layar ASUS OLED-nya yang dapat mereduksi cahaya biru dengan tetap menghadirkan detail terbaik…”

-Anya Geraldine-

Anya dan ASUS

Dari dulu ngefans dengan brand ASUS dan yang selalu ditunggu adalah inovasi terbaru. Nah, berawal dari postingan Anya, IRT ini sangat tertarik dengan ASUS OLED yang merupakan fitur unggulan yang memberi dukungan terhadap HDR yaitu laptop dengan teknologi layar yang dapat memutar konten HDR dengan sempurna.

Setelah lebih jauh berselancar ternyata, seorang komponis dan penyanyi Fiersa Besari juga menghasilkan sebuah karya Bukan Lagu Laptop Biasa. Tentunya, semakin penasaran dengan laptop yang dari segi nama yaitu ASUS OLED, sangat menarik perhatian. Nah, sebelum lebih jauh jatuh cinta dengan laptop ini, yuks kita simak karya komponis Fiersa Besari tentang ASUS OLED:

Lagu bukan sembarang lagu, ternyata komponis ini dengan mudah menyampaikan ASUS OLED sehingga terasa semakin dekat dan semakin ingin memilikinya. Apalagi pemilihan kata yang tepat untuk menggambarkan betapa cocoknya ASUS OLED ini untuk berbagai jenis aktivitas atau profesi.

Sedari dulu, ASUS sudah handal dalam inovasi teknologi untuk setiap produk yang dihasilkan. Kali ini, ASUS memperkuat dari banyak aspek mulai dari layar, kontras detail, respons yang cepat, reduksi sinar biru dan sudah mendapatkan validasi PANTONE.

Kebayang, selama 10 jam menatap layar laptop namun hadirnya ASUS OLED ini membuat semua pekerjaan semakin mudah. Pekerjaan dapat dieksekusi tanpa mata membuat mata lelah.

Kehadirannya, membuat setiap orang yang menggunakan ASUS OLED semakin produktif. Tentunya, menambah cuan untuk IRT dengan segudang pekerjaan di masa pandemi.  

Lebih Dekat dengan ASUS OLED

ASUS OLED

Salah satu hal terpenting yang harus diperhatikan saat meminang sebuah laptop dan menjadi partner sehari-hari adalah kualitas layar. Apalagi segudang aktivitas dilakukan di rumah dan melalui laptop baik sebagai content creator, komponis, konsultan dan jualan online.

Laptop terbaik untuk berbagai macam profesi tersebut adalah ASUS OLED. Apalagi untuk IRT yang hampir 10 jam menatap  layar. Tentunya, kesehatan mata menjadi alasan utama dalam memilih ASUS OLED. Apalagi radiasi sinar biru yang berasal dari laptop.

Sesuai dengan penelitian “Blue Light Hazard: New Knowledge, New Approaches to Maintaining Ocular Health” oleh Essilor America pada tahun 2013 bahwa radiasi sinar biru dalam jangka waktu panjang mampu merusak mata. Tidak semua cahaya dapat disaring oleh mata dan salah satu spektrum yang paling berbahaya adalah radiasi sinar biru yang berasal dari laptop, gadget dan televisi.

Radiasi Sinar Biru

Berdasarkan penelitian tersebut, sinar biru dengan spektrum 420 nm hingga 430 nm memiliki efek rusak paling tinggi. Salah satu solusi terbaik agar mata tetap sehat adalah mata hanya menerima dengan sinar spektrum yang aman.

ASUS OLED hadir sebagai salah satu solusi karena memiliki fitur Eye Care yang dapat mengurangi paparan radiasi sinar biru pada layar hingga 70%. Fitur ini tidak hanya mengurangi radiasi sinar biru namun tetap dapat mempertahankan kualitas reproduksi dan akurasi warnanya.

Alhasil, pilihan ASUS OLED untuk content creator dan berbagai profesi adalah tepat karena pemakaian hampir 10 jam setiap hari. Berikut 5 (lima) alasan tepat memilih ASUS OLED sebagai partner kerja setiap hari:

1. Warna lebih kaya dan akurat. ASUS OLED mampu mereproduksi 100% warna pada color space DCI-P3 atau setara dengan 133% warna pada color space sRGB sehingga menampilkan visual warna yang lebih kaya dan detail. Teknologi ASUS OLED ini sudah mendapat sertifikasi PANTONE Valited Display

2. ASUS OLED mendukung kesehatan mata. Kehadiran laptop yang mendukung kesehatan adalah sebuah pilihan yang menyenangkan karena kesehatan mata adalah aset di masa depan. Fitur Eye Care yang dikeluarkan melalui ASUS OLED mampu mengurangi paparan radiasi sinar biru hingga 70% tanpa mengurangi kualitas gambar. Metode ini sudah mendapatkan sertifikasi Low Blue Light dan Flicker Free dari TUV Rheinland.

3. Tetap jernih pada tingkat kecerahan rendah. ASUS OLED menggunakan 3D color gamut sebagai referensi. ASUS OLED memiliki color volume hingga 60% lebih besar dibanding dengan layar laptop pada umumnya.

4. Detail warna dan visual terbaik. ASUS OLED memiliki jutaan LED berukuran kecil serta hadir dengan rasio kontras hingga 1.000.000:1 sehingga detail warna terlihat sangat jelas.

5. Visual jelas tanpa efek blur. Terkadang saat menonton film atau drakor dari laptop untuk scene tertentu terlihat blur. Namun, ASUS OLED dilengkapi dengan respone time yang sangat kencang hingga 0,2ms atau 50 kali lebih kencang dari pada layar laptop umumnya.

Kelima alasan di atas merupakan inovasi yang keren untuk para content creator dan berbagai profesi. Apalagi dengan segudang aktivitas yang menggunakan laptop hampir sepanjang hari. Layar yang keren bagaikan menatap semesta, mata seolah mampu memandang jauh ke setiap visual yang ditampilkan.

Salah satu laptop yang sudah dilengkapi dengan layar OLED ini adalah VivoBook Ultra 15 OLED (K513). Laptop ini merupakan impian saya karena memikirkan masa depan yaitu kesehatan mata sehingga semua pekerjaan dapat dijalani dengan bahagia dan penuh warna. Apalagi untuk anak yang melakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Ulik Lebih Dalam ASUS VivoBook Ultra 15 OLED (K513)

ASUS OLED Tangguh

Pengalaman memiliki ASUS VivoBook Pro F570 sekitar 2 tahun lalu, sungguh sangat mengesankan. Pasalnya, laptop ini menjadi pasangan terbaik dalam mengerjakan berbagai tugas. Di samping itu, sangat tangguh serta performa nya selalu mendukung.

Kali ini, ASUS OLED hadir di ASUS VivoBook Ultra 15 OLED (K513) maka perasaan itu kembali ada seperti jatuh cinta lagi pada pandangan pertama. Menatap layarnya seperti menatap semesta inilah yang dinanti-nanti para content creator Indonesia. Apalagi sangat mendukung kesehatan mata dengan menurunkan radiasi sinar biru. Untuk lebih dekat yuks kita ulik apa yang ditawarkan pada laptop ASUS OLED yang dibanderol mulai dari harga Rp8.599.000, harga yang terjangkau dengan layar se keren ini.

LAYAR

Berbicara soal layar, maka sudah tidak diragukan lagi karena sudah didukung dengan teknologi OLED yang keren. Laptop ASUS PANTONE Validated OLED memproduksi warna lebih kaya dan lebih hidup. Mengurangi 70% cahaya biru yang berbahaya untuk mata karena mampu penuaan dini retina, efek berbahaya bagi sel retina serta cahaya biru mengganggu siklus tidur.

Layar ASUS OLED

Di samping itu, OLED memiliki volume warna 1,6 dibanding LCD, warna sempurna dalam tingkat kecerahan apapun. Kontras ekstrim dan detail menakjubkan serta waktu respon sangat cepat dibanding laptop manapun.

Layar NanoEdge berbezel lebih tipis jadi sangat nyaman untuk mata, karena terbilang luas. Layar dengan 15,6 inci FHD Display, 85% screen to body ratio, 178o wide viewing angle. Layar Full HD juga menawarkan reproduksi warna yang luar biasa untuk visual yang jelas dan cerah.

KEYBOARD

Bicara soal keyboard, salah satu yang buat saya bertahan pada brand ini. Keyboard yang disajikan dengan backlit ukuran penuh pada VivoBook Ultra 15 OLED K513 ini sangat cocok bekerja di lingkungan yang redup. Apalagi pekerjaan saya yang kadang dikerjakan sampai larut malam, otomatis ini sangat membantu.

Konstruksinya kokoh dengan travel key 1,4 mm, pengalaman mengetik hingga 2500 kata dalam 1 jam maka sangat nyaman tanpa ada rasa lelah. Otot jari juga nyaman dengan model keyboard seperti ASUS VivoBook Ultra 15 OLED (K513).

B. PERFORMA MUMPUNI

PROSESOR

Laptop modern ASUS OLED sudah diperkuat oleh prosesor Intel Core generasi ke-11 terbaru (Tiger Lake) yang menghadirkan keseimbangan performa dan responsivitas dalam platform berdaya rendah yang dibuat berdasarkan teknologi proses 10nm generasi ketiga.

Prosesor yang ditawarkan sangat mumpuni karena dilengkapi dengan prosesor Intel Core 11th Gen tersebut dengan memori hingga 8GB yang dapat di upgrade hingga 16GB. Prosesor generasi terbaru ini memiliki tingkat konsumsi daya yang lebih optimal sehingga membuat kegiatan lebih lama tanpa harus menghubungkan ke listrik.  

Prosesor ASUS

Tak hanya itu, laptop ini sudah dilengkapi DDR4 RAM serta PCle SSD berkapasitas besar, menyimpan super cepat, aplikasi yang dijalankan lebih kencang. Cocok banget untuk aplikasi seperti audio digital.

STORAGE

Kapasitas yang ditawarkan dalam ASUS VivoBook Ultra 15 OLED (K513) sampai dengan 256GB PCl SSD. Fitur storage ini memberikan performa transfer data yang super cepat dan waktu loadingnya lebih cepat. Pengalaman menggunakan ASUS dengan storage yang baik dapat membantu penyimpanan berbagai data digital. Apalagi data perpajakan atau data lagu-lagu yang cukup besar.

Storage ASUS

BATERAI

Baterai adalah bagian terpenting untuk saya karena menggunakan laptop hampir 10 jam/hari. ASUS VivoBook Ultra 15 OLED (K513) ini dilengkapi dengan ASUS Intelligent Performance Technology (AIPT).

Teknologi ini membuat laptop ini mendapatkan peningkatan performa hingga 40% dibandingkan dengan laptop dengan spesifikasi serupa. Tidak hanya itu, AIPT juga membuat konsumsi daya pada VivoBook Ultra 15 OLED (K513) menjadi lebih rendah. Jadi kebayang, bakalan on di rentang waktu yang cukup lama.

Baterai ASUS

Di samping itu, desain kipas IceBlades aerodinamis dan catu daya 65 watt mampu meningkatkan CPU sehingga masa pakai baterai lebih lama dan laptop lebih tenang dan dingin. Oleh karena itu, laptop ini sangat komplit karena performa yang mumpuni mulai dari up to 0.2 mm thin fan blade, up to 87 fan blades, 3D-curved, 3-phase motor revolution, 30%+ flow rate increase, 10% noise reduction.   

C. SUPER KOMPLIT

KONEKTIVITAS

VivoBook Ultra 15 OLED K513 menghadirkan port USB 3,2 Gen 1 Type-C dengan desain fleksibel antara perangkat. Di samping itu, USB 2,0, output HDMI, pembaca kartu microSD dan juga dapat menghubungkan dengan semua perifal, display dan proyektor.

Laptop ini juga sudah dilengkapi dengan WiFi 6 merupakan teknologi WiFi terbaru yang lebih kencang dan stabil. Tak hanya itu, sudah dilengkapi dengan fitur WiFi Smart Connect memungkinkan sistem memilih dan terkoneksi dengan router sinyal yang paling kuat secara otomatis.

Konektivitas ASUS

SOUND

Untuk menghadirkan kualitas suara terbaik maka ASUS selalu memberikan sound yang terbaik untuk setiap laptop yang dihadirkan. Teknologi SonicMaster Premium menjadi andalan terbaik. ASUS Golden Ear bersama spesialis audiophile dari Harman Kardon bekerja sama membangun Teknologi ASUS SonicMaster alhasil laptop ini dibekali dengan speaker dengan kualitas tinggi dan ditenagai oleh amplifier pintar.

Sehingga teknologi ini menghasilkan suara 2,5 kali lebih kencang dibanding generasi sebelumnya. Kerennya, volume maksimal tidak menghasilkan distorsi sehingga menghasilkan suara yang kuat dan jernih.

ASUS Sound

WINDOWS

Buat semua content creator maupun pelajar yang saat ini membutuhkan laptop, saya pribadi merekomendasikan ASUS VivoBook Ultra 15 OLED (K513). Pasalnya, laptop ini sudah dilengkapi dengan Windows 10 Home, jadi tidak harus membeli lagi.

Sistem operasi Windows 10 Home ini sangat membantu seorang blogger seperti saya yang tentunya sangat membutuhkannya dalam mengerjakan berbagai tulisan. Tak hanya itu, Windows 10 Home juga sudah memiliki fitur bernama Windows Hello sehingga dapat masuk ke dalam laptop dengan cepat dan aman dengan membaca sidik jari.

ASUS Windows Home

Kerennya lagi, sudah tersedia aplikasi Office versi lengkap (Word, Excel dan Power Point), aplikasi office seumur hidup jadi bisa akses fitur yang disuka. Jangan kuatir karena 100% Office asli dan software terus mendapatkan pembaruan keamanan yang rutin sehingga mampu melindungi perangkat, program dan data.

Kenapa Harus Brand ASUS?

Kualitas ASUS

Selain pengalaman pribadi menggunakan brand ASUS, ternyata di pasaran ASUS disukai oleh konsumen. Hal ini dibuktikan dengan ASUS menutup kuartal ketiga tahun 2020 kemarin dengan prestasi menguasai pangsa pasar hingga 39,3% untuk laptop berbasis AMD ASUS berada di peringkat pertama sekitar 38,9%. Berdasarkan riset GfK, total penjualan komputasi mencapai 1,164 juta.

ASUS juga merupakan salah satu perusahaan yang termasuk dalam daftar perusahaan World’s Most Admire Companies dari Majalah Fortune. Saat ini ASUS memiliki lebih dari 16.000 karyawan di seluruh dunia, 500 orang di antaranya adalah insinyur di tim R&D (riset dan pengembangan) berkelas di dunia.  

Brand ASUS

ASUS Perfect Warranty

Logo ASUS

Nah, salah satu yang membuat ASUS ini terus di hati adalah dengan ASUS Perfect Warranty yaitu setiap pembelian laptop resmi ASUS otomatis mendapatkan garansi perbaikan selama 2 tahun di dalam negeri maupun secara global. Tahun pertama ASUS memberikan layanan garansi eksklusif dan untuk tahun kedua maka ASUS akan menanggung 80% biaya jasa perbaikan dan spare part untuk kerusakan yang disebabkan oleh kelalaian pengguna. Oleh karena ASUS sangat percaya dengan kualitas laptop yang diproduksi maka berani memberikan garansi hingga 2 tahun Garansi Global di 63 negara di dunia.

Kesimpulan

Sebagai IRT dengan segudang aktivitas khususnya yang berkaitan dengan laptop sudah pasti membutuhkan laptop yang mumpuni. Terkhusus untuk layar, karena menatap laptop hingga 10 jam/hari.

Bersyukur, kini hadir ASUS OLED yang sangat membantu para content creator, komponis, jualan online, pekerja kantor, pelajar dan sebagainya. Teknologi ASUS OLED memberikan harapan untuk tetap menjaga mata sehat di tengah banyaknya pekerjaan.

Kehadiran ASUS VivoBook Ultra 15 OLED (K513) menjadi pilihan terbaik dengan harga yang terjangkau dengan spesifikasi mumpuni. Untuk informasi lebih lengkap tentang ASUS OLED dan variannya, silahkan kunjungi website ASUS dan klik link berikut: 

Alhasil, rasa bahagia dengan kehadiran ASUS OLED ini, dituangkan dalam sebuah lagu “ASUS OLED, Tak Lagi Bikin Gelisah” selamat menikmati guys

Categories: All Post

54 Comments

Phai Yunita S Wijaya · December 31, 2021 at 9:04 am

Aku juga suka nonton layangan putus akhir2 ini Kak, yah saking asiknya mata perih bangett duuh.. Jadi pengen laptop ASUS OLED yang ramah dimata tanpa gempuran sinar biru. Bener2 manjain buibu ini sih ASUS OLED

    ardasitepu · January 5, 2022 at 12:15 am

    Wah nonton juga ya mbak hihi, btw senang banget pakai ASUS OLED berjam-jam juga buat mata terlindungi.

Firsty ukhti molyndi · December 31, 2021 at 9:39 am

Mbak arda seorang ibu muda yg produktif. Semangat terus ya mbak berkarya.. <3

    ardasitepu · January 5, 2022 at 12:16 am

    Makasih mbak Molly, dirimu juga anak muda sangat kreatif.

Yulia Marza · January 1, 2022 at 3:59 am

ASUS OLED pasti pengen lama-lama nonton drama plus film kesayangan nih. Layar nya gak nyakitin mata, warna jelas, daripada sering, ke bioskop sekarang nonton di ASUS OLED aja deh.

    ardasitepu · January 5, 2022 at 12:16 am

    Pas banget mbak. Kadang kita juga ga nyadar pakai laptop berlama2 padahal merusak mata banget.

Nefertite Fatriyanti · January 4, 2022 at 11:11 am

Kadang ngga nyadar ya, berapa lama menatap laptop, padahal ada dampak buruknya.
Memang harus pilih laptop yang aman ya, agar mata tetap sshat.

    ardasitepu · January 5, 2022 at 12:08 am

    Dampak buruknya banyak banget mbak apalagi untuk kesehatan mata.

Rudi Soedjono · January 4, 2022 at 12:20 pm

ASUS selalu inovatif, ada saja produknya yang bikin terpesona. Jadi mupeng pula sama laptop OLED nya biar nonton bening dan ngedesain buku jadi lancar.

    ardasitepu · January 5, 2022 at 12:08 am

    Selalu menjadi terdepan dalam inovasi apalagi ASUS memberikan yg terbaik dalam setiap kesempatan.

Ade anita · January 4, 2022 at 1:21 pm

Wow..keren banget dirimu..multi talenta banget. Segala rupa bisa. Bahkan jadi pedagang baru brberapa bulan aja sukses sampai punya ruangan khusus buat naro barang dagangan. Keren banget dirimu mbak. Dan artikelmu ini ditata dengan canggih menarik. Bahas asus jadi berasa nyaman dibacanya

    ardasitepu · January 5, 2022 at 12:07 am

    Bersyukur mbak dan masih terus belajar untuk memberikan hasil maksimal.

      Inda Chakim · January 5, 2022 at 5:47 pm

      Asus OLED cocok banget dah buat jadi partner mbak Arda yang multitalenta. Aku jadi naksir dan punya juga. Do’ain aku ya mbak ada rejeki buat beli Asus Oled ini. Sukses terus mbak Arda yang multitalenta. Keren banget

        ardasitepu · January 6, 2022 at 4:21 am

        Amin mbak e, semoga kita bisa dapat ASUS OLED ya mbak dan bisa lebih berkreasi mbak e.

Rani Yulianty · January 4, 2022 at 1:37 pm

Wow, keren banget mba Arda, banyak banget skill yang dikuasai, pastinya dengan Asus Oled mampu mengakomodir semua kebutuhan dalam pekerjaan ya

    ardasitepu · January 5, 2022 at 12:07 am

    Pas banget mbak kalau punya laptop yg terbaik untuk mendukung semua pekerjaan.

      Jiah Al Jafara · January 5, 2022 at 4:14 pm

      Sekarang memang zamannya serba online. Memang banyak hal bisa dilakukan dengan ponsel, tapi ada beberapa yang harus pakai laptop atau komputer. Terus kalau natap layar lama kan cape juga di mata. Beruntung teknologi sekarang makin oke dan ramah mata ya. Asus OLED ini salah satunya. Semoga bisa punya juga

        ardasitepu · January 6, 2022 at 4:25 am

        Senang banget dengan ASUS OLED dengan semua spesifikasi yang ditawarkan mbak jadi buat kita lebih nyaman berkreasi.

Dessy Achieriny · January 4, 2022 at 1:54 pm

Duuh liat spesifikasinya mumpuni banget ini. Bener banget mbak, sebagai content creator butuh banget laptop yang bisa dibuat kerja lama. Karena aku berasa bgt dulu laptop selalu panas dan hang kalau dipaksa buat kerja terus.

    ardasitepu · January 5, 2022 at 12:06 am

    Iya mbak spesifikasinya sama layar OLED nya butuh banget untuk creator yg berjam2 di depan laptop.

thya · January 5, 2022 at 3:04 am

Gagal fokus sama lagu ciptaan mba arda. luar biyasaaaa mengalahkan fiersa besari ini.. wekekek..

    ardasitepu · January 5, 2022 at 7:26 am

    Wah hahhaha mbak Tya bisa aja. Buatnya cuma semalaman mbak karena kagum sama laptopnya jadi buatnya juga singkat ❤

Retno Kusuma Wardani · January 5, 2022 at 5:35 pm

wah kalau Mba Arda pakai ASUS OLED bakalan makin produktif nih …
Aku juga mupeng banget sama ASUS OLED…

    ardasitepu · January 6, 2022 at 4:22 am

    Makasih mbak, semoga kita terus berkarya dan bisa memberikan yang terbaik untuk dunia literasi.

Yuniari Nukti · January 5, 2022 at 8:47 pm

Mbak jadi komponis juga? Keren sekali bakatnya. Jarang lho ada orang mampu menciptakan lagu soalnya menggabungkan kreativitas bermain musik sekaligus menciptakan syair. Banyaknya pekerjaan memang perlu perangkat yang bisa mendukung semua kegiatan kita ya Mbak. Cocok nih pake Asus

    ardasitepu · January 6, 2022 at 4:20 am

    Iya mbak, senang banget buat lagu, lirik dan musiknya mbak jadi terbawa sampai sekarang. Btw ASUS mendukung semua pekerjaan tersebut dan berharap bisa punya ASUS OLED jadi bisa lebih berkreasi mbak.

      Bowo Susilo · January 11, 2022 at 10:37 am

      Sebagai Mahasiswa dan Content Creator Aku merasa terpanggil nih kak. Jadi mupeng pengen meminang si Asus Oled. Spesifikasi nya dah lengkap banget dan sangat mumpuni untuk mendukung kebutuhanku sebagai Mahasiswa dan Content Creator nih hehe.

Lita Chan Lai · January 5, 2022 at 9:57 pm

Seru banget nih dengan layar Laptop ASUS OLED seperti menatap semesta, mungkin saking jernihnya itu layar ya. ternyata Anya juga pakai laptop ASUS OLED. aku juga ngefand sama dia. Lagu fiersa bersari jadi menginpirasi kita semua nih utk memiliki laptop Asus OLED.

    ardasitepu · January 6, 2022 at 4:19 am

    Seru mbak apalagi dengan layarnya yang luas serta kualitas layar OLED yang mampu mengurangi radiasi sinar biru.

Sovi Nur Wakhidah · January 6, 2022 at 1:47 am

Kualitas layar ASUS OLED memang sangat membantu pekerjaan content creator, marketing, bahkan PJJ. Meski durasi menatap layarnya sangat lama tapi mata tetap sehat, ya, Mbak. Dengan kualitas layar yang sangat mumpuni, harga ASUS OLED tetap terjangkau. Keren!

    ardasitepu · January 6, 2022 at 4:18 am

    Kualitas mumpuni dan harganya terjangkau mbak dimulai dari Rp8.599.000 saja dengan kualitas yang mantap.

Ida Tahmidah · January 6, 2022 at 2:16 am

Wah keren Mba Arda banyak banget kabisanya…. Btw laptop ASUS OLED nya memang bikin mupeng nih pengen banget punya jadi bisa bebas berlama-lama di depan laptop nih kalau punya.

    ardasitepu · January 6, 2022 at 4:17 am

    Terima kasih mbak, laptop ASUS ini memang salah satu impian untuk berbagai profesi yang ada.

Shyntako · January 6, 2022 at 4:23 am

Wah memang bikin mupeng lah si asus oled ini karena aman untuk orang kaya aku nih yang berjam-jam menatap laptop plus juara deh ya soal kejernihan gambar dan warnanya

    ardasitepu · January 6, 2022 at 4:26 am

    Iya mbak dalam kondisi dikurangi cahaya maka ASUS OLED juga menghasilkan warna yang tetap jernih dan bagus mbak.

lendyagassi · January 6, 2022 at 6:05 am

Iklannya beneran unik yaa..
Bersama Fiersa, aku jadi suka banget sama ASUS OLED dan lagunya yang penuh cinta dan ketulusan.

    ardasitepu · January 7, 2022 at 3:20 am

    Iya mbak, terinspirasi dari lagunya keren banget.

Sri Widiyastuti · January 6, 2022 at 4:16 pm

Mantap sekali artikelnya mbak, lengkap kap, sampai batre juga dibahas. Benar banget mbak, ASUS OLED ini melengkapi kebutuhan kita di zaman serba digital ini ya mbak, sebagai konten kreator, online shopper, belajar anak dan lain-lain, perlu banget punya laptop yang ramah kesehatan mata dan batre yang awet yaa. ASUS OLED memang the best lah

    ardasitepu · January 7, 2022 at 3:20 am

    Kesehatan mata penting banget jadi aset dimasa depan juga mbak jadi penting banget kehadiran ASUS OLED ini mbak.

Gita Sarrah · January 7, 2022 at 1:07 am

Saya salut nih sama ibu rumah tangga produktif kayak mba Arda. Pandemi ga menghalangi untuk terus beraktifitas dan menghasilkan uang. Ditambah dengan didukung oleh laptop ASUS yang sangat mengerti kebutuhan penggunanya.

    ardasitepu · January 7, 2022 at 3:19 am

    Iya mbak tetap semangat dan produktif di tengah pandemi. Berkarya terus bersama ASUS ya mbak.

tari · January 7, 2022 at 4:39 am

asus emang terbukti tangguh, tapi yg laptop anakku batrenya suka bikin anjlok listrik. gara2 itu aku beli merk lain. eh pas bpknya beli utk dia ya asus lagi, berdasarkan rekom byk pihak sih

    ardasitepu · January 8, 2022 at 3:58 pm

    Iya mbak coba ke ASUS OLED lebih banyak keuntungan dan variannya juga sangat terjangkau.

Atin Nuratikah · January 7, 2022 at 4:29 pm

Asus Oled menjawab semua kebutuhan selama ini. Paling suka dari Asus tuh tahan banting dan gak lemot. Punya laptop Asus merupakan impian yang bekerja dari rumah ya. Sukses dan terus produktif untuk wanita Indonesia.

    ardasitepu · January 8, 2022 at 3:56 pm

    ASUS OLED menjawab kegelisahan saya tentang mata selama ini mbak.

Jejak Panorama · January 8, 2022 at 7:25 am

keren sekali rutinitas mbak ya, semua dapat dikerjakan dg baik, dan bbrapa di antaranya sangat membutuhkan laptop dalam bbrpa aktivitas yg mbak jalani, saya sebagai pengguna ASUS juga sangat sangat terbantu dg aktivitas yg saya lakukan, ASUS emang laptop terbaik

    ardasitepu · January 8, 2022 at 3:55 pm

    Terima kasih mbak, ASUS salah satu menjadi pendukung saya dalam berkreasi.

Maria Soemitro · January 9, 2022 at 2:05 pm

Mauuu… Sedang nabung nih untuk beli ASUS Oled, karena mata plus saya nambah terus
Dampak berjam jam depan komputer untuk kerja daaannn nonton drama Korea

    ardasitepu · January 10, 2022 at 3:56 am

    Amin mbak, semoga tercapai dan bisa sepuasnya nonton Drakor ya mbak.

Firman R · January 10, 2022 at 10:59 pm

Mbak Arda… Selamat ya, Jadi Pemenang 1… Keren banget tulisannya.. Jadi pingin belajar gimana mbuat desain tulisan yang bagus kayak mbak…

    ardasitepu · January 11, 2022 at 5:09 am

    Hai Mas Firman salam kenal. Terima kasih ya mas.

Dwi Wahyudi · January 11, 2022 at 4:04 am

Pas baca artikelnya kok sepertinya ga asing dengan laptop ASUS yang digunakan. Btw, selamat ya Kak atas kemenangannya. Mantap dan sukses selalu.

Nabilla - Bundabiya.com · January 12, 2022 at 4:59 pm

bener bangeet mba.. perangkat kita kudu punya spesifikasi yang oke biar bisa melindungi mata. gak kuatt rasanya kalau pas mata merah karena kelelahan menatap layar

Leave a Reply to Nefertite Fatriyanti Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!